Kamis, 17 April 2025

Aksi Prajurit Yonif Para Raider 501/BY Laksanakan Latihan Taktis Tingkat Regu

Jakarta, IDM – Prajurit Yonif Para Raider 501/Bajra Yudha (BY) menggelar latihan taktis tingkat regu di Kare, Kandangan kompleks, Jawa Timur, Rabu (24/5).

Dalam keterangan resminya Penkostrad diterima, Senin, (29/5) Komandan Yonif Para Raider 501/BY Letkol Inf Arief Widyanto mengatakan kegiatan ini adalah suatu program latihan standarisasi yang harus dilaksanakan oleh seluruh prajurit di dalam memelihara, meningkatkan kemampuan dan kesiapan tempur guna menghadapi tugas-tugas di masa yang akan datang.

Baca Juga:ย Dankormar Sematkan Baret Ungu kepada 462 Prajurit Muda Korps Marinir

“Kegiatan ini merupakan latihan untuk menunjang tugas pokok TNI AD khususnya Prajurit Yonif Para Raider 501/BY. Dengan tujuan untuk melatih keterampilan teknis perorangan dalam hubungan Regu sesuai dengan jabatannya sehingga memiliki kemahiran dalam melaksanakan tugas,” kata Arief.

Yonif Para Raider
(Foto: Dok. Penkostrad)

Ia menjelaskan latihan taktis tingkat regu ini terdiri dari berbagai Kompi yaitu Kompi Senapan Alfa, Bravo, dan Charlie.

Baca Juga:ย Wakili Menhan Prabowo, Herindra Terima Dua Unit Kapal Pemburu Ranjau Terbaru

“Latihan Taktis Tingkat Regu diharapkan seluruh Prajurit yang mengikuti latihan ini, dapat menguasai dan memahami semua materi yang dilatihkan dan juga menjadi bekal untuk mengikuti latihan uji siap tempur (UST) tingkat regu nantinya,” kata Arief. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer