Jakarta, IDM – Dalam kunjungannya ke Ternate, Maluku Utara, Senin, (5/2) kemarin, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak resmi menyandang gelar dari Kesultanan Ternate, โKapita Ahi Besi Malamoโ (Panglima Besar Angkatan Darat).
Dilansir dari keterangan resmi Dispenad, Selasa, (6/2) penganugerahan gelar adat, yang disematkan langsung oleh Yang Mulia Sultan Ternate Hidayatullah Sjah. Prosesi penganugerahan gelar diawali dengan tradisi Joko Kaha, yaitu tradisi yang merupakan bentuk penghormatan kepada tamu, khususnya pemimpin negara atau kerajaan, yang berkunjung ke Ternate. Kemudian, prosesi dilanjutkan dengan pembacaan naskah gelar adat, dan puncaknya penyematanย Lastar Ngungare/ikat kepala khas Ternate kepada KSAD.
Baca Juga:ย Prajurit Satgas Pamtas Mobile Indonesia-Papua Nugini Perdalam Materi Operasi Perintah Tempur
Sultan Ternate menjelaskan bahwa penganugerahan gelar didasarkan pada penilaian atas sepak terjang, disertai harapan agar KSAD kelak dapat menjadi pemimpin yang besar dengan karakter yang sangat kuat, agar dapat mengawal dan menjaga bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar, mulia dan berdaulat.
โSemoga kehadiran Bapak KSAD dan dapat membawa keberkahan bagi Kesultanan Ternate. Bisa lebih kuat lagi mempertahankan adat istiadat dalam menjaga keutuhan NKRI,โ kata Sultan.
Baca Juga:ย 12 Pelatih Puslatsus Komando Marinir Latih Kemampuan Free Fall di Wind Tunnel
Sementara itu KSAD mengungkapkan rasa hormat dan bangganya atas penganugerahan ini. Ia pun membeberkan bahwa TNI AD memiliki berbagai program yang ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk warga Ternate.
“Mudah-mudahan kehormatan ini dapat mengingatkan saya untuk senantiasa menggelar kegiatan di Ternate. Karena, kami di TNI AD memiliki banyak program-program yang dapat meningkatkan taraf kehidupan masyarakat. Kita sudah coba lakukan itu di beberapa tempat, dan hasilnya cukup baik,โ ungkapnya. (rr)