Kamis, 24 April 2025

TNI AU Kerahkan Personel Bantu Korban Erupsi Gunung Semeru

Lumajang, IDM โ€“ TNI Angkatan Udara (TNI AU) kembali mengerahkan para prajuritnya untuk membantu para korban erupsi gunung Semeru, di Kabupatan Lumajang, Jawa Timur, Senin (6/12/2021).

Puluhan prajurit yang terdiri dari unsur Denmatra 2 & Yonko 464 Paskhas, Rumkit, Fasint, Senkom dan PLLU Lanud Abdulrachman Saleh Malang bertugas untuk melakukan penyisiran dan pencarian warga yang menjadi korban dalam musibah tersebut.

Prajurit TNI AU tersebut tergabung dalam Satgas penyisiran korban erupsi Semeru bersama unsur TNI -Polri dan Ormas lainnya.

Seperti dikutip dari laman resmi TNI AU, tniau.mil.id, Satgas penyisiran bergerak dari posko penanggulangan bencana erupsi Semeru, di desa Sumber Wuluh kecamatan Candipuro, Lumajang, menyisir di empat lokasi.

Lokasi yang menjadi fokus penyisiran meliputi, jembatan merah, kawasan desa Curah Kobokan, desa Perak, dan desa Bundali.

Selain itu, di posko desa Sumber Wuluh, tim kesehatan TNI AU juga melaksanakan pemeriksaan kesehatan kepada warga terdampak erupsi Semeru. Pertolongan kesehatan yang diberikan berupa pemeriksaan umum, dan pemberian obat kepada warga yang rentan. (YAS)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer