Jakarta, IDM โ Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Wahyu Yudhayana memastikan TNI AD telah menyiagakan alutsista untuk mengamankan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di gedung DPR RI tanggal 20 Oktober 2024 mendatang.
Ia mengatakan alutsista tersebut telah disiagakan di satuan masing-masing dan siap gerak untuk pengamanan.
Baca Juga:ย TNI AD Libatkan Satuan Elite Amankan Pelantikan Presiden dan Wakil, Ini Rinciannya
“Alutsista satuan disiagakan di satuan masing-masing dan siap gerak apabila dibutuhkan untuk memperkuat pengamanan VVIP pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI,” kata Wahyu dihubungi di Jakarta, Kamis, (17/10).
Sementara untuk para personel, Wahyu juga mengatakan yang disiagakan merupakan personel dari satuan-satuan yang mengikuti rangkaian upacara HUT ke-79 TNI di Monas, tanggal 5 Oktober lalu.
Baca Juga: Pangkoopsudnas Pimpin Apel Kesiapan Satgasud Jelang Pelantikan Presiden dan Wapres
“Personel yang disiagakan merupakan personel yang mengikuti rangkaian upacara HUT ke-79 TNI di Jakarta,” kata Wahyu.
Adapun satuan yang dilibatkan untuk pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden yaitu dari Kostrad sebanyak 7.302 personel, Kodam III/Siliwangi sebanyak 3.000 personel, Kodam IV/Diponegoro sebanyak 6.396 personel, Kodam V/Brawijaya sebanyak 2.811 personel, Kodam Jaya sebanyak 1.729 personel, BKO Paspampres sebanyak 1.424 personel, BKO Koopssus TNI sebanyak 22 personel dan Pasukan Cadangan Panglima TNI sebanyak 1.000 personel. (rr)