Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen (Mar) Endi Supardi, mengungkapkan pihaknya menunggu persetujuan pengadaan kendaraan tempur tank amfibi asal Korea Selatan, yaitu KAAV.
Korps Marinir memiliki sejumlah alutsista yang menjadi ciri khas sebagai pasukan pendarat, yakni tank amfibi. Adapun kendaraan tempur lapis baja tersebut terdiri dari beberapa jenis, salah satunya BMP-3F yang termasuk tercanggih dan modern.
Prajurit Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir melaksanakan kalibrasi teropong dalam rangka pelatihan peningkatan kemampuan Fire Control System tank amfibi BMP-3F, Surabaya, Selasa (10/10).