Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD) Letjen TNI Tandyo Budi R memimpin upacara pembukaan Pelatihan Dasar Kemiliteran (Latsarmil) Komponen Cadangan (Komcad) Matra Darat Gelombang I Tahun Anggaran (TA) 2025 di Lapangan Wirayudha, Pusat Pendidikan Zeni (Pusdikzi), Kota Bogor, Rabu (15/1/2025).
Hari ini 73 tahun yang lalu atau tepatnya 15 April 1950, Pusat Pendidikan Zeni (Pusdikzi) Angkatan Darat resmi didirikan. Hal ini ditandai dengan peristiwa serah terima antara Depot Genie Troepen KNIL (Pusat Pendidikan Zeni pasukan kolonial Belanda) kepada TNI AD dan sesuai Surat keputusan Kasad No. 263/KSAD/KPTS/1954 Tanggal 27 September 1954.