Senin, 28 April 2025

Presiden Ukraina: Peluang Bertahan Tanpa Dukungan AS Sangat Kecil

Jakarta, IDM –ย Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan bahwa akan sangat sulit bagi Ukraina untuk bertahan tanpa dukungan militer Amerika Serikat (AS), baik di tengah upaya memukul mundur Rusia maupun usai perang berakhir.

“Mungkin akan sangat, sangat, sangat sulit. Dan tentu saja, dalam semua situasi sulit, Anda memiliki kesempatan. Tetapi peluang kami untuk bertahan hidup tanpa dukungan Amerika Serikat akan sangat kecil. Saya pikir itu sangat penting dan kritis,” kata Zelensky melansir NBC, Sabtu (15/2).

Baca Juga:ย Tuntut Komitmen Israel, Hamas Tidak Ingin Gencatan Senjata Berakhir

Ia juga mengungkapkan kekhawatirannya bahwa Ukraina akan rentan terhadap serangan Rusia lainnya di masa mendatang jika AS tidak terus memberikan dukungan militer. “Saya tidak ingin berpikir bahwa kita tidak akan menjadi mitra strategis,” katanya.

Menurutnya, Presiden Rusia Vladimir Putin ingin berunding bukan untuk mengakhiri perang tetapi untuk mendapatkan kesepakatan gencatan senjata yang akan mencabut sanksi internasional tertentu terhadap Rusia dan akan memungkinkan militernya untuk meningkatkan kekuatan.

Baca Juga: Rusia Tolak Tuduhan Ukraina Telah Serang PLTN Chernobyl

“Inilah yang benar-benar diinginkannya. Ia ingin jeda, persiapan, latihan, pencabutan sejumlah sanksi, karena gencatan senjata dan sebagainya,” imbuhnya. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer