Jakarta, IDM โย Panglima Koops Habema, Brigjen TNI Lucky Avianto menyebut jika komunikasi sosial (komsos) yang dilakukan prajurit TNI di wilayah perbatasan merupakan upaya percepatan guna mendukung pembangunan di wilayah Papua.
Hal tersebut disampaikannya usai Satgas Yonif 501/Bajra Yudha Kostrad yang merupakan salah satu jajaran Koops Habema di Papua membantu masyarakat untuk kerja bakti pembersihan lingkungan di Kampung Kamat.
Baca Juga:ย Pengamat Militer Soal Maung Garuda: Langkah Penting Menuju Kemandirian Industri Pertahanan Indonesia
Komandan Satgas Yonif 501 Kostrad, Letkol Inf Yakhya Wisnu Arianto mengatakan, dengan membantu masyarakat sekitar adalah bentuk perhatian kepada warga di sekitar pos.
โPrajurit TNI telah melakukan komunikasi sosial dengan tokoh masyarakat Kampung Kamat, terkait rencana kerja bakti pembersihan lingkungan. Setelah diskusi, disepakati waktu pembersihan pada hari Rabu (6/11) pagi dengan sektor pembersihan meliputi pembersihan jalan, selokan dan area sekitar pemukiman warga,โ ujarnya dalam rilis yang diterima, Kamis (7/11).
Baca Juga:ย Puluhan Prajurit Marinir TNI AL Mendarat di Pulau Bathrust Australia
Setelah persiapan selesai dilaksanakan, para prajurit TNI bersama warga Kamat antusias melaksanakan kegiatan pembersihan yang baru pertama kalinya dilakukan.
Area jalan, selokan dan sekitar pemukiman warga Kamat seluruhnya tidak lepas dari sentuhan tangan para prajurit TNI dan warga masyarakat yang bahu membahu kerja bakti pembersihan. (nhn)