Jakarta, IDM – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo memimpin upacara serah terima jabatan Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) dan Komandan Komando Pendidikan Dan Latihan Angkatan Udara (Dankodiklatau) yang digelar di Taxy Way Echo Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (6/12).
Dalam amanatnya, KSAU menyebut rotasi jabatan ini tidak terlepas dari upaya TNI AU dalam merespons dinamika lingkungan strategis yang semakin kompleks, di mana tantangan tugas para penjaga dirgantara Indonesia ini kini menjadi semakin berat.
โUntuk itulah, serah terima jabatan ini kita laksanakan guna terus beradaptasi dengan tugas dan juga untuk memenuhi kebutuhan organisasi TNI Angkatan Udara yang semakin kompleks tersebut, sehingga akan terus lahir berbagai inovasi dan upaya perbaikan yang berkelanjutan,โ ungkap Fadjar.
Jabatan baru yang diemban oleh para Perwira Tinggi (Pati) TNI AU ini disebut Fadjar sebagai sebuah amanah sekaligus wujud pengabdian yang telah mereka kepada negara dan TNI AU.
โLaksanakan amanah ini dengan segenap kemampuan dan dengan penuh kehormatan,โ pesannya.
Apresiasi turut disampaikan oleh KSAU atas pengabdian Marsdya TNI Andyawan Martono dan Marsdya TNI M. Tonny Harjono selama mereka memimpin Koopsudnas dan Kodiklatau.
Pascaupacara serah terima jabatan ini, Marsdya TNI Andyawan Martono menyerahkan tongkat komando kepemimpinan Koopsudnas kepada Marsdya TNI M. Tonny Harjono, sebagai Panglima Koopsudnas yang baru.
Adapun Andyawan kini mengemban amanat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II pasca menerima secara resmi penyerahan jabatan Pangkogabwilhan II dari Panglima TNI Jendral Andika Perkasa pada 30 November 2022.
Sementara itu, Marsda TNI Tedy Rizalhadi ditunjuk sebagai Komandan Kodiklatau menggantikan Marsdya TNI M. Tonny Harjono. (yas)