Jakarta, IDM โย Inggris dan Jerman menandatangani perjanjian pertahanan bersejarah pada hari Rabu (23/10). Kedua negara itu berkomitmen untuk bekerja sama dan melakukan latihan gabungan di tengah kekhawatiran meningkatnya konflik Ukraina-Rusia.
โPerjanjian Rumah Trinitas yang ditandatangani hari iniโฆ merupakan perjanjian pertama dan menetapkan arah kerja sama yang lebih erat antara kedua negara. Hal ini juga mencerminkan penataan kembali Inggris terhadap Eropa,” tulis Kementerian Pertahanan Jerman melalui platform X.
“Perjanjian tersebut memperkuat kerja sama antara angkatan bersenjata serta industri keamanan dan pertahanan,” tambahnya.
Baca Juga: Hizbullah Akui Luncurkan Drone ke Rumah Perdana Menteri Israel
Melansir Reuters, perjanjian itu mencakup komitmen untuk mengembangkan senjata yang lebih presisi dan memiliki jangkauan lebih besar daripada sistem rudal jarak jauh saat ini seperti Storm Shadow, yang telah diberikan Inggris ke Ukraina.
Berdasarkan perjanjian itu pula, Jerman akan sesekali menempatkan pesawat di Skotlandia untuk membantu melindungi Samudra Atlantik utara. Produsen senjata Jerman, Rheinmetall, pun akan membangun pabrik baru dan membuka 400 lowongan pekerjaan di Inggris. (bp)