Jumat, 14 Maret 2025

Pengukuhan Lambang Kesatuan, KSAU Tegaskan TNI AU Siap Hadapi Dinamika Tantangan

Jakarta,IDM – Pengembangan organisasi militer strategis menjadi salah satu upaya yang dilakukan oleh TNI Angkatan Udara (TNI AU) untuk selalu bersiap dan cepat dalam menghadapi dinamika tantangan zaman.

“Seiring dengan dinamika tugas ke depan, TNI Angkatan Udara membutuhkan satuan- satuan di level pendidikan, agar selalu berada pada level tertinggi untuk mampu meningkatkan kemampuan SDM para prajurit dirgantara, mulai dari pendidikan dasar hingga tingkat lanjutan,” tegas Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Demikian disampaikan Fadjar dalam sambutannya saat memimpin upacara pengkukuhan lambang-lambang kesatuan jajaran Kodiklatau di Gedung Soeharnoko Harbani, Mabesau Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (9/9).

(Dok Dispenau)

Pengembangan organisasi militer tersebut kemudian juga disertai dengan peresmian lambang-lambang satuan. Hal tersebut dilakukan sebagai langkah peningkatan prodesionalisme yang sejalan dengan rencana strategis pembangunan kekuatan matra udara yang telah ditentukan.

Dikutip dari keterangan Dispenau, lambang-lambang kesatuan jajaran Kodiklatau yang dikukuhkan adalah Wing Pendidikan (Wingdik) 100/ Terbang, Wingdik 200/ Elektronika, Wingdink 300/ Teknik, Wingdik 400/ Matukjur, Wingdik 500/ Umum, Wingdik 600/ Pembekalan, Wingdik 700/Hanud, Wingdik/800 Passat, dan Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa).

Pengukuhan lambang-lambang kesatuan jajaran Kodiklatau merupakan tindak lanjut dari Keputusan KSAU Nomor Kep/67/II/2022 tanggal 24 Februari 2022 tentang Perubahan Nomenklatura dan Kedudukan Wing Pendidikan di Jajaran Komando Pembukaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI AU.

Selanjutnya, Keputusan KSAU Nomor Kep/242/VII/2022 tanggal 19 Juli 2022 tentang Alih Kodal Kendali Satuan Skadron Pendidikan dan Perubahan Tugas Serta Kedudukan Skadron Pendidikan di Jajaran Komando Pembukaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI AU. (yas)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer