Selasa, 11 Maret 2025

Panglima TNI Kunjungi Lokasi Pembuatan Kapal Pinisi di Makassar

Jakarta, IDM – Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengunjungi langsung lokasi pembuatan kapal legendaris Pinisi di kawasan Center Point of Indonesia (CPI) Makassar, Senin (5/6).

Tinjauan tersebut dibeberkan Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto yang turut mendampingi kunjungan Yudo. Momen itu diunggah Ramdhan melalui akun instagramnya, @dpramdhanpomanto,.

Baca Juga:ย OJK Gandeng Babinsa Cegah Masyarakat Terlilit Pinjol

“Di lokasi pembuatan kapal Pinisi, saya menjelaskan bagaimana proses pembuatan kapal Pinisi yang telah diakui Unesco sebagai warisan budaya dunia,” kata pria yang akrab disapa Danny.

Mengutip Antara, Rabu (7/6), Danny menyebut pembuatan Pinisi yang masih dilakukan secara tradisional membuat Yudo terkesima dan takjub. Ia menyebut kendati dibuat dengan cara sederhana, Pinisi mampu mengarungi samudera.

Dalam kesempatan tersebut, Danny mengatakan Yudo juga sempat berbincang langsung dengan Kepala Desa Ara Bulukumba sebagai pembuat kapal.

Baca Juga: Panglima TNI Ingin Semua Negara ASEAN Gelar Latihan Militer Bersama

Lebih lanjut, Danny menjelaskan bahwa pembuatan Kapal Pinisi merupakan bagian dari rangkaian Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2023 yang dipersembahkan oleh Pemkot Makassar.

Display Kapal Pinisi yang disertai penjelasan asal-usul, jenis, hingga desain ditampilkan dalam agenda tersebut. Danny menyebut langkah itu dilakukan agar wisatawan baik domestik maupun mancanegara, terkhusus para peserta MNEK 2023 mendapat informasi tentang Kapal Pinisi yang merupakan warisan budaya dunia. (un)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer