Jumat, 18 April 2025

Pangkostrad: Jadilah Prajurit yang Sederhana dan Berkomitmen dalam Tugas

Jakarta, IDM – Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Maruli Simanjuntak melaksanakan kunjungan kerja ke Resimen Artileri Medan (Menarmed) 1/Sthira Yudha dan Batalyon Artileri Medan (Yonarmed) 9/Pasopati di Sadang, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Kamis (24/8).

Pada kesempatan tersebut Maruli meminta prajuritnya untuk hidup sederhana sesuai kemampuan dan tidak berlebihan.

Baca Juga:ย Dukung Pelaksanaan Tugas Lanud I Gusti Ngurah Rai, TNI AU Terima Hibah Tanah dari Pemprov Bali

โ€œJangan pernah kita bandingkan diri kita dengan orang lain dan menjadi diri sendiri yang apa adanya dan tidak berlebih lebihan tentang gaya hidup. Jadilah tentara yang sederhana, berkomitmen melaksanakan tugas pokok dan mengurus keluarga dengan baik,โ€ kata Pangkostrad.

โ€œDimana pun bertugas dan berada menghindari pelanggaran sekecil apa pun, jaga nama baik Kostrad. Kehormatan adalah segala-galanya dan kedisiplinan itu adalah nafasmu. Tetap jaga ke kompakan dan selalu semangat di setiap kegiatan,โ€ tambah Pangkostrad.

Baca Juga:ย Menang Turnamen Piala KASAD, 8 Putra Putri Papua Berangkat Pendidikan Bintara PK TNI AD

Dalam kesempatan itu pula, Pangkostrad menerima paparan kondisi satuan dari Danmenarmed 1 Kostrad, dilanjutkan dengan meninjau pangkalan. Setelah selesai melakukan peninjauan, Pangkostrad melanjutkan kunjungan ke Markas ke Yonarmed 9/Pasopati yang berjarak kurang lebih 100 meter yang disambut oleh Danyonarmed 9 Letkol Arm Dian Ahmad Arifandi.

Pangkostrad juga meninjau simulasi penembakan Meriam Caesar 155 MM GS dan demo beladiri menggunakan double stick. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer