Minggu, 27 April 2025

Pangdam Sriwijaya Berikan Arahan kepada Seluruh Prajurit Sebelum Pindah Tugas

Jakarta, IDM โ€“ย Jelang serah terima jabatan yang akan dilaksanakan pada Jumat (21/2) besok, Pangdam II/Sriwijaya, Mayjen TNI Naudi Nurdika memberikan arahan kepada seluruh prajurit dan PNS di lingkungan Makodam II/Swj.

Pangdam Swj dalam pidatonya mengucapkan terima kasih, penghargaan dan kebanggaanya kepada seluruh jajaran Makodam atas dedikasi yang ditunjukkan selama ia menjabat.

โ€œApalah arti saya, tanpa Ibu dan Bapak semuanya. Dengan adanya bantuan dari Bapak dan Ibu tugas-tugas dapat dilaksanakan menjadi lebih baik,โ€ kata Pangdam.

Baca Juga:ย Revisi UU TNI Masuk Prolegnas Prioritas 2025, Pengamat Militer: TNI Sebaiknya Tidak Terlibat Bisnis dalam Bentuk Apapun

Pangdam mengatakan dirinya telah menerima Surat Perintah dari Panglima TNI untuk melanjutkan dinas sebagai Aster Panglima TNI. Untuk itu, ia menyampaikan ucapan permohonan maaf kepada segenap prajurit dan PNS Kodam II/Sriwijaya.

โ€œSaya pernah marah, saya pernah menegur ataupun apapun itu, hanya untuk kebaikan Kodam II/Sriwijaya, dari lubuk hati yang paling dalam dan tulus, saya mohon maaf,โ€ ungkapnya.

Selanjutnya, Pangdam membeberkan beberapa capaian yang sudah dilakukan selama dirinya berdinas di Bumi Sriwijaya, seperti agro wisata Tekno 44, pembangunan dan renovasi perumahan, taman aspirasi, sampai pengadaan kendaraan.

Baca Juga: Patkor Malindo 2025 Fokus Tindak Aktivitas Ilegal di Selat Malaka

โ€œUntuk itu, tolong jaga itu semua,โ€ tutur Pangdam.

Usai memberikan arahan, Pangdam menyerahkan bantuan secara simbolis, berupa ; kendaraan dinas, pemberian umroh gratis, dan seragam PDH serta pemberian sembako. (nhn)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer