Jumat, 18 April 2025

KSAL Serahkan Ratusan Paket Bantuan Masyarakat Pesisir di Madura dan Surabaya

Jakarta, IDM โ€“ TNI AL menggelar kegiatan sosial dengan mendistribusikan ratusan paket bantuan untuk masyarakat pesisir di Jawa Timur, Sabtu (11/5).

Dalam kesempatan ini Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Muhammad Ali menyerahkan secara langsung paket bantuan tersebut kepada perwakilan masyarakat di wilayah Bangkalan, Madura dan Perak, Surabaya.

Baca Juga:ย Pangkogabwilhan III: OPM Serang Distrik Homeyo dari Tembak Warga Hingga Bakar SD

Saat kunjungan Ali Pendopo Agung Bangkalan Madura, Pj Bupati Bangkalan Arief M. Edie menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian pada masyarakat kepada jajaran TNI AL serta rasa bangganya menerima kunjungan pejabat tinggi TNI AL di Bangkalan, Madura.

“Atas nama masyarakat Bangkalan, kami menyampaikan rasa bangga dan bahagia telah menerima kedatangan KSAL. Kami berharap akan semakin banyak lagi yang akan mengunjungi Bangkalan, termasuk mengunjungi destinasi wisata yang ada di wilayah ini,” ungkapnya, dikutip dari keterangan Dispenal.

Baca Juga:ย Bertandang ke Malaysia, Panglima TNI Apresiasi Pameran Industri Pertahanan DSA dan Natsec 2024

Usai pemberian bantuan kepada masyarakat di lokasi tersebut, Ali beserta rombongan melanjutkan kunjungannya ke Museum Pusat TNI AL di Perak, Surabaya untuk mendistribusikan kembali paket bantuan kepada ratusan masyarakat di sekitar lokasi daerah basis angkatan laut, Surabaya.

Dalam kesempatan ini pula, Ali berkesempatan meninjau langsung fasilitas serta item sejarah yang ada di Museum Pusat TNI AL “Jalesveva Jayamahe” di Perak, Surabaya, di mana museum tersebut mulai beroperasi dan terbuka untuk masyarakat umum sejak Januari 2024 lalu. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer