Selasa, 13 Mei 2025

KSAL Sambut Kunjungan Silaturahmi Ketum Porlasi

JAKARTA, IDM – Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menyambut kunjungan silaturahmi Ketua Umum (Ketum) Persatuan Olahraga Layar Seluruh Indonesia (Porlasi) Laksda TNI (Purn) Darwanto di Lobby Gedung Utama Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (18/04).ย 

Kedatangan Ketum Porlasi yang didampingi Sekjen Porlasi Kolonel Laut (S) Dodik P, Wasekjen Porlasi Magdalena dan Kabidpers Wirontono guna mengucapkan terima kasih kepada TNI Angkatan Laut atas dipertandingkannya cabang olahraga layar yang melibatkan Porlasi pada event kompetisi olahraga perairan KSAL Cup 2021 yang berlangsung di Ancol di akhir tahun 2021 yang lalu serta menyampaikan rencana program kerja Porlasi Tahun 2022.

Yudo mengharapkan Laksda TNI (Purn) Darwanto untuk terus membina para atlet layar yang berprestasi dan berpotensi, sehingga olah raga perairan ini akan semakin maju, dan para atlet yang berpotensi nantinya dapat direkrut menjadi Prajurit TNI AL. Kunjungan silaturahmi tersebut ditutup dengan pertukaran cinderamata.

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer