Sabtu, 19 April 2025

Hormat Panglima TNI Iringi Kedatangan Jenazah Prajurit yang Gugur Diserang KST Papua

Jakarta, IDM – Hormat Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengiringi kedatangan jenazah prajurit yang gugur dalam Operasi Penyelamatan Pilot Susi Air di Lanud Halim Perdanakusuma, Kamis (20/4) sore.ย 

Mengutip keterangan Pusat Penerangan TNI, Jumat (21/4), jenazah keempat prajurit diberangkatkan dari RSUD Timika, Kabupaten Mimika Papua menuju Halim Perdanakusuma menggunakan pesawat Hercules. Usai penghormatan, jenazah tersebut kemudian diantarkan kepada keluarganya masing-masing.ย 

Baca Juga:ย Minimalisir Risiko Bencana, Lanud Wiriadinata Pasang Alat Pemantau Cuaca di Pantai Pangandaran

Jenazah Pratu Miftahul Arifin menuju Solo, Jawa Tengah. Mendiang Pratu Ibrahim ke Palembang, Prada Sukra ke Padang dan Pratu Kurniawan menuju Karawang, Jawa Barat. 

Keempat prajurit itu merupakan personel Batalyon Infanteri Raider 321/Galuh Taruna (Yonif R 321/GT). Mereka dinyatakan gugur usai kontak tembak dengan KST Papua, beberapa waktu lalu.ย 

Baca Juga:ย Pussenarmed Gelar Uji Coba Pelatihan Live Firing Findart SV 4 Meriam 155 Caesar

Panglima Yudo memastikan operasi tetap berlanjut, bahkan menaikkan status operasi menjadi siaga tempur. Ia menjelaskan berubahnya status ini buntut serangan KST Papua terhadap TNI. 

โ€œDari awal saya sudah katakan kita akan melakukan operasi penegakan hukum, yakni dengan cara soft approach. Tapi dengan kondisi seperti ini, khususnya di daerah tertentu, ya kita ubah operasinya menjadi operasi siaga tempur,โ€ ujar Yudo. (un)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer