Jakarta, IDM โย Menteri Luar Negeri (Menlu) Turki Hakan Fidan dan Menlu Amerika Serikat (AS) Antony Blinken menegaskan komitmen untuk mendukung stabilitas di Suriah dan mencapai gencatan senjata segera di Gaza.
“Memastikan stabilitas di Suriah sesegera mungkin, mengambil tindakan untuk mencegah terorisme membangun pijakan merupakan salah satu prioritas kami,” imbuhnya dalam konferensi pers di Ibu Kota Ankara, Turki pada beberapa waktu lalu, dilansir dari State.gov, Minggu (15/12).
Baca Juga: โKepemimpinan Responsif Genderโ Soroti Pentingnya Keterlibatan Perempuan di Militer
Lebih lanjut, ia menekankan keselarasan antara kedua negara dalam mengatasi tantangan utama di kawasan tersebut. Sehingga, pertemuan itu difokuskan pada mencari solusi untuk krisis Suriah yang sedang berlangsung dan masalah regional yang lebih luas.
“Kami sepakat bahwa gencatan senjata di Gaza harus dicapai sesegera mungkin,” imbuhnya.
Baca Juga: Rusia Luncurkan Serangan Udara Skala Besar ke Infrastruktur Energi Ukraina
Dalam kesempatan yang sama, Blinken mengapresiasi upaya Turki dalam memengaruhi Hamas untuk mencapai kesepakatan gencatan senjata. Ia pun berharap Turki dapat mendorong rakyat Suriah untuk bangkit dari rezim Bashar al-Assad.
“Kami sangat fokus pada Suriah, sangat fokus pada peluang yang kini ada di hadapan kami dan rakyat Suriah untuk bangkit dari belenggu Bashar al-Assad menuju masa depan yang berbeda dan lebih baik, masa depan yang diputuskan sendiri oleh rakyat Suriah,” ujarnya. (bp)