Selasa, 22 April 2025

AL Singapura Akan Kerahkan Dua Kapal Perang dalam Super Garuda Shield 2023

Jakarta, IDM – Angkatan Laut Singapura (Republic of Singapore Navy) akan mengirimkan dua kapal perangnya untuk ikut serta dalam latihan militer gabungan Super Garuda Shield 2023 pada awal Agustus mendatang.

Dikutip dari keterangan Dispenal, Jumat (14/7), Angkatan Laut Singapura akan mengirimkan kapal perang RSS Endeavour dan RSS Vigour sebagai bentuk dukungan timbal balik peningkatan profesionalitas latihan antara kedua negara.

Baca Juga:ย Danlanud Rsn: Dibutuhkan Keberanian dan Tekad yang Kuat Untuk Jadi Penerbang Tempur

Sebelumnya, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali menerima kunjungan KSAL Singapura Sean Wat di Mabesal, Cilangkap, Jakarta, Kamis (13/7) kemarin.

Sean Wat, Muhammad Ali
(Foto: Dok. Dispenal)

Pertemuan keduanya merupakan sarana untuk memperkuat kerja sama bilateral antara Angkatan Laut Indonesia dan Singapura.

Baca Juga:ย KSAL Ali Bertemu Pimpinan AL Singapura di Mabesal, Ini yang Dibahas

Pada kesempatan tersebut, Ali menyampaikan ungkapan terima kasih atas partisipasi Singapura pada Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2023 dan Pacific Amphibious Leaders Symposium (PALS) di Bali.

Selain melaksanakan courtesy call dengan Ali di Mabesal, Sean beserta delegasi juga dijadwalkan melaksanakan pertemuan dengan Kepala Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla) serta mengunjungi Koarmada II Surabaya. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer