Minggu, 20 April 2025

Marinir Turunkan 4 Jenis Kendaraan Amfibi di HUT Ke-79 TNI

Jakarta, IDM โ€“ย Korps Marinir menurunkan sejumlah alutsista berupa kendaraan amfibi untuk terlibat dalam perayaan HUT ke-79 TNI yang akan digelar di lapangan Silang Monas, Jakarta, pada 5 Oktober mendatang.

Hal tersebut diungkapkan oleh Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen (Mar) Endi Supardi saat meninjau pelaksanaan geladi kotor menjelang HUT ke-79 TNI yang diikuti oleh ribuan prajurit dan kendaraan tempur di Monas, Jakarta, Senin (30/9).

“Sejumlah alutsista Korps Marinir mengikuti geladi upacara, antara lain dari kendaraan amfibi BTR 50 P, BTR 50 PK, LVT 7 hingga BMP-3F,” ujar Endi, dikutip dari keterangan Dispen Kormar.

Baca Juga:ย Prajurit TNI Dilarang Bawa Hewan dan Tumbuhan yang Dilindungi Usai Bertugas di Papua

Endi bersama sejumlah pejabat TNI lainnya juga meninjau latihan parade dan defile serta demonstrasi yang akan dipertunjukkan oleh para prajurit Marinir, pada Sabtu pekan ini.

“Ada juga demonstrasi lainnya termasuk parade pasukan, demonstrasi ketangkasan prajurit, dan aksi terjun payung free fall,” jelasnya.

prajurit
(Foto: Dok. Dispen Kormar)

Dia mengatakan, perayaan puncak HUT ke-79 TNI menjadi momen yang sangat dinanti oleh masyarakat, dikarenakan dapat melihat dari dekat para prajurit serta berbagai alutsista canggih.

Baca Juga:ย KSAL Pimpin Laporan Kenaikan Pangkat, 9 Kolonel Pecah Bintang

“(Masyarakat) dapat melihat langsung kendaraan tempur dan peralatan militer mutakhir serta demonstrasi ketangkasan dari prajurit TNI, termasuk Korps Marinir,” kata Endi.

Sebelumnya, Kapuspen TNI Mayjen Hariyanto mengungkapkan total alutsista rantis yang diturunkan di HUT ke-79 TNI berjumlah 1.059 rantis dan mobil antik.

prajurit
(Foto: Dok. Dispen Kormar)

“Alutsista yang tergelar mengikuti upacara defile sebanyak 1.059 rantis dan mobil antik,” kepada Indonesia Defense Magazine, Jumat (27/9) lalu.

Nantinya alutsista ini akan mengikuti berbagai rangkaian acara kegiatan seperti parade, demontrasi, defile pasukan dan alutsista.

Baca Juga:ย Tank Harimau, Senapan AM-1 Hingga Ranpur Anoa Dipamerkan di Filipina

“Sedangkan rangkaian acara mulai dari persiapan upacara, upacara parade, demontrasi, defile pasukan dan alutsista ditambah panggung hiburan rakyat, makan gratis dan pembagian sembako,” jelas Hariyanto.

Sementara prajurit yang terlibat di HUT ke-79 TNI di Monas berjumlah 100 ribu prajurit.

“Untuk pasukan yang tergelar dalam kegiatan HUT Ke-79 TNI dengan seluruh perangkat dan pendukungnya sebanyak 100 ribu orang,” kata Hariyanto. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer