Senin, 28 April 2025

KSAL Ingatkan 108 Perwira Karier Cepat Adaptasi dengan Kemajuan Teknologi

Jakarta, IDM โ€“ย Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Muhammad Ali menyampaikan sejumlah pesan kepada 108 perwira remaja yang menjadi prajurit karier angkatan ke-31 tahun 2024 di Mabesal, Cilangkap, Jakarta, Senin (22/7).

Ali mengingatkan, para perwira TNI AL harus mampu bertanggung jawab, mempertahankan, dan membela negara, memiliki wawasan global, menguasai dan beradaptasi dengan kemajuan teknologi.

PK
(Foto: Dok. Dispenal)

“Terlebih, saat ini perkembangan teknologi revolusi industri 4.0 berkembang pesat dan sudah mulai bergeser ke revolusi 5.0 yang berbasis siber,” kata Ali, dikutip dari keterangan Dispenal.

Baca Juga: TNI Akan Siapkan Perwira Karier Ahli Teknologi

Berdasarkan tantangan yang akan dihadapi di masa depan, Ali mengharapkan ratusan perwira tersebut mempunyai kemampuan untuk menjadi prajurit yang berani, disiplin dan berdedikasi.

“Selain itu, perwira Jalasena harus menjadi pemimpin yang adil, bijaksana, inovatif, berwibawa serta memiliki kemampuan pemecahan masalah dan kepekaan sosial yang tinggi,” lanjutnya.

PK
(Foto: Dok. Dispenal)

Adapun 108 perwira remaja prajurit karier TNI AL ini akan mengikuti pendidikan matra Laut selama 5 bulan di Komando Pendidikan, Doktrin dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) Surabaya, sebelum nantinya mereka ditempatkan di medan penugasan masing-masing.

Baca Juga: Membaca Respons KSAD Soal Penghapusan Larangan Berbisnis Bagi Prajurit TNI Aktif

Sebelumnya, 108 perwira remaja prajurit karier TNI AL yang terdiri dari 89 pria dan 19 perempuan ini dilantik bersamaan dengan 141 perwira TNI AD dan 101 perwira TNI AU lainnya pada upacara Prasetya Perwira yang dipimpin Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Mabes TNI, pada hari ini.

Pada saat pelantikan, TNI AL menempatkan Letda Laut (T) Afiya Karyana Bashyari sebagai lulusan terbaik putra dari seluruh matra, sedangkan lulusan terbaik putri adalah Letda Chk (K) Gabriella Monica Muaya dari Matra Darat. Keduanya dinobatkan sebagai peraih Trisura Jalu Wiratama PAPK TNI dikarenakan pencapaian nilai tertinggi. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer