Senin, 28 April 2025

KSAU Tegaskan Perintah Harian untuk Prajurit TNI AU, Salah Satunya Netralitas di Pemilu 2024

Jakarta, IDM – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menegaskan sejumlah perintah harian yang berfungsi sebagai pedoman bagi para prajurit TNI Angkatan Udara (TNI AU) dalam menjalankan tugas mereka di tahun 2024, salah satunya adalah menjaga netralitas TNI di Pemilu.

Hal itu ditegaskan Fadjar saat memimpin apel luar biasa awal tahun baru 2024 yang digelar di lapangan apel Denmabesau, Cilangkap, Jakarta, Selasa (2/1).

โ€œMemasuki tahun politik, setiap prajurit tidak memihak, tidak memberi dukungan, tidak memberikan tanggapan lewat cara apa pun, tidak memberikan fasilitas TNI kepada partai politik maupun pasangan calon yang diusung, serta tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik praktis,โ€ tegas KSAU dilansir dari keterangan foto di instagram @militer.udara, Rabu (3/1).

Baca Juga: Panglima TNI Sapa Babinsa se-Jawa Tengah Saat Dampingi Presiden Jokowi Kunker

Kehadiran TNI AU, kata Fadjar, sangat diperlukan agar setiap warga negara dapat menyalurkan hak pilihnya tanpa rasa takut atau mendapat tekanan dari pihak manapun.

Prajurit TNI AU
Prajurit TNI AU yang mengikuti apel luar biasa awal tahun 2024 di Denmabesau. (Foto: Dok. Instagram @militer.udara)

Selain itu, seluruh prajurit TNI AU diharapkan KSAU dapat selalu memegang teguh Sumpah Prajurit, Sapta Marga, dan Delapan Wajib TNI. Hal itu dilakukan untuk mewujudkan TNI yang PRIMA, yakni Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif, sebagaimana visi yang diusung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto.

โ€œKetiga, tingkatkan kualitas dan kemampuan satuan, serta kemampuan individu sebagai prajurit profesional guna mendukung terwujudnya TNI Angkatan Udara sebagai angkatan udara yang disegani di kawasan,โ€ sambungnya.

Baca Juga: Pasca-Enam Bulan Tugas, Dankormar Sambut Kepulangan Prajurit Marinir Satgas Cartenz 2023

KSAU juga mengingatkan agar seluruh prajurit TNI AU dapat menempatkan aspek keselamatan sebagai prioritas utama dalam setiap pelaksanaan terbang dan kerja.

Pada kesempatan yang sama, Marsekal TNI Fadjar mengucapkan terima kasih serta apresiasi kepada seluruh keluarga besar TNI AU. Mereka telah memberikan pengabdian yang terbaik dalam menjaga serta mengharumkan nama TNI AU di sepanjang tahun 2023, salah satunya melalui sejumlah prestasi serta pencapaian yang diraih dalam setiap penugasan. (yas)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer