Selasa, 11 Maret 2025

Latma Sea Garuda 2023, Angkatan Laut Thailand Sambangi Marinir Karangpilang

Jakarta, IDM – Dalam rangka persiapan latihan bersama Sea Garuda 2023, Angkatan Laut dan Korps Marinir Thailand tiba di Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur, Senin (12/6).

Komandan Resimen Artileri 2 Marinir Kolonel (Mar) Gunawan Tri Utomo, menyampaikan kerja sama bilateral Indonesia dan Thailand dalam bentuk latihan militer, menjadi hubungan baik sepanjang sejarah.

Baca Juga:ย Kodiklatal Jadi Tuan Rumah Gladi Posko Latihan Armada Jaya 2023

“Latihan bersama ini memberikan kontribusi positif yang besar bagi kedua negara,” ujarnya dikutip dari keterangan Dispen Kormar, Selasa (13/6).

Komandan Resimen Artileri 2 Marinir Kolonel (Mar) Gunawan Tri Utomo
(Foto: Dok. Dispen Kormar)

Ia melanjutkan, TNI AL-Korps Marinir dan Royal Thai Navy-Royal Thai Marine Corps adalah dua organisasi militer yang memiliki banyak kesamaan.

“Oleh karena itu, kerja sama militer bilateral antara kedua Negara harus dilanjutkan dan ditingkatkan,” jelas Gunawan.

Baca Juga:ย KSAL: Pentingnya Pembangunan Kapal Selam untuk Postur Kekuatan TNI AL

Sea Garuda 2023, kata dia, menjadi bukti keberlanjutan kerja sama sejak 1974 silam, di mana latihan bersama ini bertujuan mempererat hubungan antarkedua negara untuk menjaga stabilitas keamanan regional wilayah laut.

“Demi menghasilkan kesamaan pemahaman tentang kemajuan taktik dan operasi bersama, diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan kontribusi baik di kedua pihak,” pungkasnya. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer