Jumat, 3 Mei 2024

TNI AD Bangun 110 Rumah Tahan Gempa di Cianjur, 96 Rumah Rampung

BACA JUGA

Cianjur, IDM – TNI Angkatan Darat mengerahkan personilnya untuk membangun 110 rumah tahan gempa untuk korban gempa Desa Ciputri, Cianjur, Jawa Barat.

Menurut Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD) Letjen TNI Agus Subiyanto yang melaksanakan kunjungan kerja ke lokasi pembangunan tersebut, (13/3) bahwa pembangunan ini sesuai instruksi pemerintah, keseluruhan rumah warga yang mengalami kerusakan, baik rusak ringan, sedang maupun rusak parah, akan direnovasi atau dibangun kembali.

Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad)
(Foto: Dok. Dispenad)

Selain dibangun di lokasi awal, bagi rumah yang lokasi awalnya berada di zona merah, Pemerintah akan merelokasi di lokasi yang lebih aman, kata Wakil KSAD.

Ia pun mengatakan bahwa selain rumah warga, rumah dinas prajurit Kodim 0608 Cianjur, Markas Kodim serta beberapa pembangunan fasilitas yang rusak terdampak gempa juga dibangun.

Baca Juga: Kostrad Gencar Lakukan Program Ketahanan Pangan dari Jagung, Padi Hingga Gudang Ketahanan Pangan

Ada beberapa rumah dinas anggota yang sudah dibangun, nanti ke depan mungkin markasnya, kemudian sarana olahraga dan sebagainya, targetnya tahun ini sudah selesai, kata Wakil KSAD. (rr)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER