Sabtu, 19 April 2025

Serda Fajar Persada Tentara yang Viral Karena Pintar Mengaji

Jakarta, IDM – Di bulan suci Ramadhan tahun ini lantunan suara Serda Fajar Persada, prajurit Arteleri Medan (Armed) TNI AD membawakan ayat-ayat Alquran kerap menghiasi media sosial. Aksi ini pun menuai banyak pujian dari warganet.

Serda Fajar pun viral dan diundang oleh salah satu stasiun televisi. Dilansir keterangan Penpussenarmed, Selasa, (26/3) Serda Fajar merupakan anggota TNI AD yang berdinas di Pusdikarmed Pussenarmed TNI AD yang kesehariannya menjabat sebagai Bakom Pokkom Raidemlat Dendemlat Pusdikarmed Pussenarmed dan sekaligus menjadi pengurus DKM Masjid At-Taqwa Pusdikarmed.

Baca Juga:ย TNI AL Siapkan KRI Angkut 500 Pemudik Bermotor, Simak Jadwal dan Cara Daftar

Awal cerita ketenarannya ini karena sempat viral di media sosial Tiktok berkat talentanya dalam melafalkan ayat-ayat suci Al-Quran yang diunggahnya tersebut membuat para khalayak kaum hawa terpikat dan akhirnya viral di dunia maya. Inilah cikal bakal tawaran dari Stasiun TV yang ingin mengundangnya menjadi bintang tamu yang bertepatan di musim bulan suci Ramadhan.

“Selain itu beliau juga pernah ikut ajang lomba Qoriโ€™ tingkat Nasional dan mendapatkan Juara mewakili Kodiklat TNI AD pada tahun 2022 silam,” tulis Penpussenarmed.

Baca Juga:ย Prajurit Yonarmed 11 Kostrad Berlatih Menembak Senjata Ringan

Kemampuan Serda Fajar ini pun membuktikan bahwa prajurit TNI tak hanya jago di medan perang namun juga di bidang agama. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer