Senin, 10 Maret 2025

PMPP TNI Salurkan Bantuan Logistik untuk Korban Banjir Bandang Citeureup

Jakarta, IDM โ€“ Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI memberikan sejumlah bantuan kepada korban terdampak banjir bandang di Desa Leuwinutug, Citeureup, Bogor, Jawa Barat, Selasa (4/3).

Direktur Pembinaan Personel (Dirbinpers) PMPP TNI, Kolonel Kav Afkar Mulya menjelaskan bantuan tersebut berupa paket 50 paket sembako dan 10 dus air mineral untuk 37 keluarga terdampak.

Baca Juga: Danlantamal V Tinjau Perbaikan Kapal Patroli Warakas II-5-35 di Surabaya

“Puluhan personel PMPP TNI berikut alat berat diterjunkan untuk membantu masyarakat membersihkan sisa material dampak banjir bandang,” tulis keterangan PMPP, dikutip dari instagram, @pmpp.tni, Rabu (5/3).

PMPP TNI berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di bulan ramadan. “Mudah-mudahan memberikan kemudahan dan keberkahan bagi seluruh masyarakat yang terdampak,” tulis keterangan itu.

Baca Juga: Batalyon Arhanud 1 dan Pemkot Tangsel Evakuasi Warga Terdampak Banjir Cisadane

Adapun intensitas curah hujan yang tinggi di Bogor menyebabkan banjir bandang di Kampung Jembatan Buntung, Desa Leuwinutug. Bencana yang terjadi sekitar 21.30 WIB membuat air setinggi 12-15 meter menerjang kampung dan mengakibatkan sejumlah bangunan ambruk dan fasilitas rusak parah. (un)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Panen Padi untuk Program Ketahanan Pangan Nasional di Lanud Halim Perdanakusuma

Petani beraktivitas saat panen padi di Taman Wisata Edukasi Pertanian Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, (28/2).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer