Sabtu, 19 April 2025

Pasukan Langit Yonif PR 431 Kostrad Siap Terjun Saat Laksanakan Ground Training

Jakarta, IDM – Prajurit Yonif Para Raider 431/SSP melaksanakan latihan ground training di Lapangan Triasa YPR 431 yang dipimpin oleh Dansimayon dalam rangka penyiapan terjun penyegaran (jungar) yang akan dilaksanakan pada 14-15 Juni di daerah latihan Bance’e kompleks, Kariango (10/6).

Dengan latihan yang dilakukan secara rutin ini, diharapkan fisik prajurit akan siap untuk melaksanakan jungar. Karena terjun bukanlah suatu kegiatan yang mudah, melainkan memerlukan kesiapan yang matang.

Baca Juga: Asops Panglima TNI Gelar Periksa Kesiapan Operasi Satgas Pamtas Mobile Yonif MR 411 Kostrad

Fisik yang prima dengan adanya latihan mengurangi resiko cedera sehingga kegiatan Jungar dapat dilaksanakan dengan aman dan lancar.

Jungar kali ini direncanakan akan dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 431/Satria Setia Perkasa Letkol Inf Andi Zulhakim Asdar yang akan menjadi penerjun pertama lalu diikuti oleh prajurit Yonif Para Raider 431/SSP. (nhn)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer