Jakarta, IDM โ Pertama kalinya, Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan II (Pangkogabwilhan II), Marsdya TNI M. Khairul Lubis, beserta rombongan melakukan kunjungan ke Markas Batalyon Infanteri 411/Pandawa/6/2 Kostrad yang bertempat di Jalan Veteran No. 01 Kota Salatiga, Jawa Tengah, Sabtu (26/4).
Baca Juga:ย Dinas Sejarah TNI AL Gelar Pelatihan Selam Penyandang Disabilitas Tuna Netra
Kedatangan Khairul disambut hangat oleh Danyonif 411/Pandawa/6/2 Kostrad, Letkol Inf Ilham Datu Ramang, beserta seluruh prajurit Petarung Pandawa. Prosesi penyambutan diawali dengan laporan dansat, dan jajar kehormatan, kemudian pengalungan kain batik khas Salatiga “Plumpungan” dan dilanjutkan dengan perkenalan singkat para Perwira dan foto bersama di depan Mayonif.
Adapun rangkaian kegiatan kunjungan meliputi ramah tamah dan dialog di Hall Mayonif 411, serta peninjauan pangkalan Yonif 411 yang bersih dan asri menggunakan Kendaraan Maung Pindad di akhiri dengan penulisan kesan dan pesan.
Baca Juga: Latihan Survival TNI AU Ciptakan Prajurit yang Tangguh di Medan Operasi
Selain untuk mengecek kesiapan dan pelaksanaan tugas operasi satuan militer, kunjungan kerja ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara satuan militer di wilayah Salatiga, Jawa Tengah, serta melaksanakan penyiapan kekuatan, perencanaan, pengorganisasian, dan pengendalian satuan jajaran Kogabwilhan II untuk kesiapan operasional dalam menghadapi dinamika pertahanan dan keamanan nasional. (rr)