Jakarta, IDM – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menyerahkan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) produksi industri pertahanan dalam negeri kepada Kepala Staf TNI AL (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono di Hangar Aircraft Service PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Rabu (15/6).
Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) produksi industri pertahanan dalam negeri ini, berupa dua unit Helikopter Anti Kapal Selam (AKS) dan satu unit Pesawat CN235 MPA. Alutsista yang diproduksi oleh PTDI tersebut diterima langsung oleh Menhan Prabowo dari Direktur Utama PTDI Gita Amperiawan dan kemudian diserahkan kepada KSAL Yudo.
Menhan Prabowo dalam sambutannya menekankan bahwa pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden RI Joko Widodo bekerja keras agar sedapat mungkin anggaran yang dikeluarkan pemerintah diarahkan kepada industri pertahanan dalam negeri.
โIni merupakan tekad kami untuk terus memperkuat industri pertahanan dalam negeri yang sangat vital bagi kelangsungan dan keselamatan bangsa,โ tegas Menhan Prabowo.
โBangsa ini harus kuat. Bangsa kita bangsa besar dan kaya. Kalau kita tidak kuat, kekayaan kita bisa dirampas. Untuk itu, TNI harus kuat agar dapat menjaga kekayaan kita,โ lanjut Menhan Prabowo.
โTerima atas kerja keras PTDI. Jaga kepercayaan negara dan bangsa, raih teknologi tinggi, jaga efisiensi, PTDI harus kita tingkatkan,โ tutup Menhan Prabowo. (gin)