Jakarta, IDM – Hari ini, Jumat, (13/12) Bertempat di Gedung Pelangi Mako Paspampres, Jakarta, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin memimpin upacara serah terima jabatan. Total ada tiga jabatan strategis yang disertijab yaitu jabatan Komandan Grup A (Dangrup A), Asops, dan Dandendeteksi Paspampres.
Dari ketiga jabatan ini, Kolonel Inf Farid Yudho Dwi Laksono bertanggungjawab menjadi Komandan Grup A Paspampres. Ia menggantikan tugas Brigjen TNI Wimoko.
Baca Juga: Kopassus Bagikan 3.000 Ikan Baramundi untuk Konsumsi Prajurit dan PNS
Grup A Paspampres memiliki tanggungjawab yang besar untuk keselamatan Presiden. Pasukan ini bermarkas di Jakarta dengan mengemban motto satuan “Berani Setia Waspada”.
Tugas utama Grup A Paspampres adalah melaksanakan pengamanan fisik langsung jarak dekat setiap saat terhadap Presiden beserta keluarganya. Grup A Paspampres berkekuatan 4 Detasemen.
Dalam amanat sertijab, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin memimta bagi Pamen yang baru bergabung di Satuan Paspampres agar dapat menjalankan kepercayaan yang telah diberikan oleh Pimpinan untuk mengemban tugas dan amanah baru dengan sebaik baiknya serta penuh rasa tanggung jawab.
Baca Juga: TNI AL Kumpulkan Puluhan Perwira dari 22 Negara Asia-Pasifik di Surabaya, Ada Apa?
Adapun pejabat yang baru menerima tugas, wewenang dan tanggung jawab jabatan di lingkungan Paspampres diantaranya:
- Kolonel Inf Farid Yudho Dwi Laksono sebagai Dangrup A.
- Letkol Inf Rofi Irwansyah sebagai Asops.
- Mayor Czi Aditya A. sebagai Dandendeteksi. (rr)