Jakarta, IDM โ KRI Siwar-646 mengevakuasi korban kecelakaan laut speed boat terbalik akibat gelombang tinggi di Perairan Timur Laut Karimun Besar, Tanjung Balai Karimun (TBK), Kepulauan Riau, Senin (6/1).
Mengutip keterangan Dispenal pada Selasa (7/1), evakuasi dilakukan berdasar informasi dari radio pantai TBK terkait kecelakaan laut tersebut. Hasil koordinasi mengungkap dari 6 dari 9 korban yang dilaporkan hilang telah dievakuasi terlebih dahulu oleh kapal berbendera Liberia yang saat itu melintasi lokasi kecelakaan.
Baca Juga: Apa Tugas TNI di Program Makan Bergizi Gratis? Ini Penjelasan Kapuspen
Setelah itu, KRI Siwar-646 bergerak cepat untuk merapat ke ke kapal Liberia bernama MT. NAVIG8 GUARD untuk melaksanakan evakuasi 6 korban tersebut. Mereka terdiri dari 4 laki-laki dan 2 perempuan.
Prajurit KRI kemudian mebawa korban langsung dibawa menuju Pangkalan TNI AL (Lanal) TBK untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.
Baca Juga: TNI: Tiap Tahun Pendatang dari PNG Terus Meningkat, Lewat Jalur Tikus
Komandan KRI Siwar-646, Letkol Laut (P) Daris Hardian mengungkap salah satu korban menyebut kecelakaan laut terjadi pada dini hari sekitar pukul 01.00 WIB. Speed boat yang mereka tumpangi terbalik dikarenakan mati mesin dan cuaca buruk serta gelombang yang tinggi. Hingga saat ini, tiga korban lainnya masih dalam proses pencarian. (un)