Sabtu, 19 April 2025

KRI Malahayati-362 Selamatkan Nelayan Terombang-ambing Dua Hari di Laut

Makassar, IDM – KRI Malahayati-362 membantu menyelamatkan perahu nelayan yang terombang-ambing selama dua hari di kawasan Perairan Salawati, Sabtu (3/6).

Dikutip dari keterangan Dispenal, Selasa (6/6), kronologinya adalah KRI Malahayati-362 sedang berpatroli sektor di perairan Salawati. Saat kondisi laut berombak, terlihat sebuah perahu nelayan terombang-ambing dan meminta bantuan dengan mengibarkan bendera putih.

Komandan KRI Malahayati-362, Letkol Laut (P) Mochamad Fuad Hasan langsung memerintahkan dan memimpin penyelamatan terhadap perahu nelayan tersebut.

Baca Juga:ย Angkatan Laut Cina Beberkan Pendekatan Kerja Sama Keamanan Maritim

Dua orang yang berada di atas perahu nelayan tersebut, Maickhel (45) dan anaknya, Rian (12) sedang dalam perjalanan dari Sorong menuju Pulau Misool. Tak disangka di tengah perjalanan, mesin perahu mengalami kerusakan dan akhirnya terombang-ambing selama dua hari di laut.

Prajurit KRI Malahayati-362
(Foto: Dok. Dispenal)

Beruntungnya di hari kedua, KRI Malahayati-362 melintas dan menemukan perahu mereka. Selanjutnya, melakukan penyelamatan dengan menarik perahu mendekat ke KRI menggunakan Rigid Hull Inflatable Boat (RHIB).

Baca Juga:ย JCET Flash Thunder Iron 2023, Ini Tujuh Materi Latihan Pasukan Katak AL Indonesia-Amerika Serikat

Kemudian, menaikkan dua orang yang menumpangi perahu ke KRI untuk memeriksa kondisi kesehatan. Selain itu, prajurit KRI juga memberikan makanan dan minuman karena menurut pengakuan mereka sudah kehabisan bahan makanan dan belum makan sejak sehari sebelumnya.

Selanjutnya, prajurit KRI Malahayati membantu memperbaiki mesin motor tempel perahu nelayan tersebut serta memberikan dukungan logistik bensin dan makanan minuman sehingga mereka dapat melanjutkan perjalanan ke Pulau Misool. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer