Kerja Sama Hadapi Dinamika Global, TNI AL Kuatkan Diplomasi di Belanda

Jakarta, IDM – TNI AL melaksanakan kegiatan Navy to Navy Talks ke-4 dengan Royal Netherlands Navy (RNLN) di Belanda, Selasa (21/6). Kerja sama ini dilakukan untuk solusi terbaik dalam menghadapi dinamika lingkungan global.

Dikutip dari keterangan Dispenal, Kamis (23/6), Asisten Operasi (Asops) KSAL Laksamana Muda TNI Dadi Hartanto memimpin delegasi TNI AL, sedangkan Royal Netherlands Navy dipimpin oleh Project Leader Future Force Netherlands Marine Corps Brigadier General Jeff R. Mac Mootry.

Dalam kegiatan Navy Talks tersebut, Dadi juga berkesempatan melaksanakan courtesy call kepada Commander of Royal Netherlands Navy (KSAL Belanda) Vice Admiral Rene Tas.

Sejarah bilateral Angkatan Laut Indonesia-Belanda terjalin dengan baik, khususnya dalam pengembangan sumber daya manusia yang bertujuan menyiapkan kesiapsiagaan operasional dan peningkatan kapabilitas kedua Angkatan Laut serta penjajakan kerja sama Korps Marinir, Kopaska, dan Kopeba.

Kegiatan Navy Talks adalah wujud nyata implementasi peran TNI AL dalam bidang Diplomasi yang sesuai UU Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI dan selaras dengan arahan dan prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono terkait meningkatkan dan penguatan diplomasi TNI AL. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer