Kamis, 13 Maret 2025

Irjenau Soal Komitmen TNI AU Dukung Program Makan Bergizi Gratis: Sudah Gelar Uji Coba di Beberapa Lanud

Jakarta, IDM – Inspektur Jenderal TNI Angkatan Udara (Irjenau), Marsda TNI Jemi Trisonjaya menegaskan, TNI Angkatan Udara (TNI AU) telah melaksanakan uji coba program makan siang bergizi gratis bagi para siswa sekolah di beberapa Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) dalam beberapa minggu hingga beberapa bulan sebelumnya.

Hal tersebut diungkap Irjenau saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) kesiapan Program Makan Bergizi Gratis di Ruang Rapat Itjenau, Mabesau, Jakarta, Senin (30/12).

Baca Juga: Bakamla Usut Pengusiran Nelayan oleh Kapal Polisi Singapura

Lebih lanjut, Marsda TNI Jemi menjelaskan, langkah uji coba tersebut menjadi wujud nyata atas komitmen TNI AU dalam mendukung penuh program pemerintah yang dilakukan untuk meningkatan kesejahteraan serta kualitas hidup siswa sekolah melalui pemenuhan gizi yang baik.

Rakor Kesiapan Program MBG.
Rapat Koordinasi (Rakor) kesiapan Program Makan Bergizi Gratis yang digelar oleh TNI AU. (Foto: Dok. Dispenau)

Komitmen TNI AU dalam program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam membangun generasi muda Indonesia yang lebih sehat, cerdas, dan produktif.

Sebelumnya, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI M. Tonny Harjono juga telah memberikan instruksi kepada seluruh Lanud di Indonesia untuk mendukung program pemerintah tersebut. Di tahap awal, Irjenau menjelaskan, program makan bergizi gratis akan difokuskan di tujuh Lanud sebagai percontohan.

Baca Juga: Jabatan Komandan Kapal Pemburu Ranjau, KRI Pulau Fanildo-732 Berganti

“Namun, seluruh Lanud di Indonesia telah diarahkan untuk turut aktif mendukung keberhasilan program ini secara menyeluruh,” sambung Jemi dikutip dari keterangan Dispenau, Selasa (31/12).

Secara umum, Rakor ini digelar untuk mempersiapkan pelaksanaan program pemenuhan gizi bagi siswa sekolah yang dirancang secara optimal. Agenda utama yang dibahas meliputi laporan mingguan perkembangan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) kepada Badan Gizi Nasional (BGN) serta progres pembangunan fasilitas SPPG di berbagai satuan kerja. (yas)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer