Selasa, 22 April 2025

Asops TNI Bahas Keamanan Kawasan di Pertemuan Ke-9 Ausindo Joesc

Jakarta, IDM – Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayjen TNI Agus Suhardi membahas keamanan bersama di kawasan bersama Deputy Chief of Joint Operations Australian Armed Forces Air Vice Marshal Mike Kitcher, saat memimpin Australia Indonesia Joint Operations and Exercises Sub-Committee (Ausindo Joesc), Sydney, Australia, Kamis (15/9).

Dikutip dari keterangan Puspen TNI, Jumat (16/9), Agus dan Mike juga saling memaparkan organisasi siber dan mendorong agar melaporkan hasil pertemuan kepada High Level Committee (HLC). Selanjutnya, TNI akan menjadi tuan rumah pertemuan Ausindo Joesc pada tahun depan.

Kedua pimpinan itu berharap kerja sama bilateral antara TNI dan Australia Defence Force (ADF) yang telah berlangsung semakin meningkat dan mempererat hubungan kedua negara yang terjalin dengan harmonis selama ini serta dapat membawa manfaat yang baik di kawasan.

Pertemuan ke-9 Ausindo Joesc diikuti sebanyak sepuluh personel TNI dan sepuluh ADF dengan mengevaluasi kegiatan bidang operasi dan latihan yang dilaksanakan antara TNI dan ADF pada periode Agustus 2021-September 2022.

Rencana kegiatan yang akan dilaksanakan periode September 2022-Desember 2024 mengenai pertukaran pandangan dan paparan Siber dari kedua belah pihak. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer