Jumat, 14 Maret 2025

Presiden Ukraina Kecam Serangan Rusia di Hari Natal

Jakarta, IDM – Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengecam serangan skala besar ‘tidak manusiawi’ Rusia ke jaringan listrik negaranya selama perayaan Natal. Serangan itu menewaskan satu orang dan memperluas pemadaman listrik.

“Putin sengaja memilih Natal untuk melakukan serangan. Apa yang lebih tidak manusiawi? Lebih dari 70 rudal, termasuk rudal balistik, dan lebih dari seratus drone serang,” imbuhnya melalui platform X, dikutip pada Kamis (26/12).

Baca Juga: Sepanjang 2024, Ini Dia Sembilan Negara yang Mengakui Negara Palestina

“Itu bukanlah keputusan spontan. Itu adalah pilihan yang disengaja, tidak hanya dari segi target tetapi juga waktu dan tanggal,” sambungnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa pihaknya berhasil menembak jatuh lebih dari 50 rudal dan sejumlah besar drone. “Kita akan memulihkan keadaan semaksimal mungkin. Kejahatan Rusia tidak akan menghancurkan Ukraina dan tidak akan merusak Natal,” pungkasnya.

Baca Juga: Cina Kecam Rencana Filipina Akuisisi Rudal Typhon AS

Sementara pada hari yang sama, Kementrian Pertahanan (Kemhan) Rusia melaporkan pasukannya telah melakukan serangan besar-besaran terhadap fasilitas energi utama di Ukraina. Pihaknya juga berhasil menangkal serangan balik Ukraina di beberapa wilayah termasuk Kursk.

“Angkatan Bersenjata Federasi Rusia melancarkan serangan massal dengan persenjataan presisi jarak jauh dan drone serang ke fasilitas infrastruktur listrik penting yang menjamin operasi perusahaan industri pertahanan Ukraina. Sasaran serangan telah tercapai. Semua target telah diserang,” kata Kemhan Rusia melalui Telegram @mod_russia. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer