Jakarta, IDM – Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menyebut menjelang Pilkada serentak yang akan berlangsung pada November 2024 mendatang bisa berjalan dengan aman.
Hal tersebut disampaikan Maruli usai gelaran acara penerimaan perwira remaja TNI AD Abituren Dikmapa PK TNI dan PSDP Penerbang TNI di Mabesad, Jakarta, Senin (22/7).
Baca Juga:ย Satgas Damai Cartenz Beberkan 12 Sekolah di Papua yang Dibakar KKB
โSebetulnya kami mendukung tugas-tugas Kepolisian di bidang ketertiban. Kami sudah diskusi juga untuk semua wilayah. Sebenarnya yang lebih dominan di sini adalah Mabes TNI, tapi kami juga, saya paling tidak tahu apa yang sudah dikerjakan, memperkirakan daerah mana yang kira-kira kemungkinan punya potensi untuk jadi kekacauan,โ kata Maruli.
โTapi kelihatannya, menurut saya tingkat kesadaran masyarakat sudah semakin baik dalam pemilihan. Mudah-mudahan aman semua,โ sambungnya.
Namun menurutnya, tingkat kesadaran yang semakin baik pada saat berlangsungnya pemilihan kepala daerah dapat meredam potensi-potensi yang tidak perlu. Saat ditanya mengenai daerah rawan konflik, mantan Panglima Kostrad ini mengatakan seluruh daerah di Indonesia masih dalam tahap yang relatif aman.
โSebenarnya itu yang lebih tahu di Mabes TNI, tapi kalau saya mendapatkan informasi aman-aman saja,โ kata Maruli. (nhn)