Minggu, 20 April 2025

Laksdya TNI Maman Firmansyah Resmi Jabat Dankodiklat TNI

Jakarta, IDM – Laksdya TNI Maman Firmansyah resmi menjabat Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan (Dankodiklat) TNI setelah sebelumnya dijabat Letjen TNI Eko Margiyono.

Peresmian ini ditandai dengan upacara serah terima jabatan dipimpin Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto yang berlangsung di Aula Yos Sudarso Markas Komando Kodiklat TNI, Serpong, Tangerang Selatan, Provinsi Banten, Senin (18/3/2024).

Baca Juga:ย Asah Kemampuan Tembak, Pasukan Langit 501 Kostrad Gelar Mobile Training Team

Letjen TNI Eko Margiyono sendiri akan menjadi Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas).

Dalam sambutannya Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih kepada pejabat lama dan ucapan selamat bertugas Kepada pejabat baru.

“Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Letjen TNI Eko Margiyono Atas pengabdian dan baktinya dalam memimpin dan memajukan Kodiklat TNI, saya juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada Ibu Retno Eko Margiyono, yang telah mendampingi dan memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan tugas suami serta dalam memimpin dan membina IKKT Pragati Wira Anggini cabang BS IX Kodiklat TNI,” ujarnya.

Baca Juga:ย Lanud Abdulrachman Saleh Gelar Latihan Garuda Perkasa-24, Personel Laksanakan Mission Planning hingga Manuver Lapangan

“Kepada Laksdya Maman Firmansyah, saya ucapkan selamat atas kepercayaan dan amanah yang diberikan TNI dan Pemerintah sebagai Komandan Kodiklat TNI, Hal ini tentunya tidak terlepas dari penilaian terhadap prestasi yang telah dicapai serta kinerja yang telah ditunjukkan selama ini, lakukan terobosan-terobosan, inovatif dan kreatif agar TNI dapat menjawab perkembangan zaman dengan cepat dan tepat,โ€ pungkas Panglima TNI. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer