Jakarta, IDM – Baru-baru ini salah satu prajurit terbaik Poltekad Kodiklatad, Lettu Arh Jeki Saputra yang menimba ilmu di Fakultas MIPA Jurusan Fisika, berhasil meraih IPK 3,81 dan dinobatkan sebagai wisudawan terbaik pada program doktoral di Universitas Brawijaya Malang.
Keberhasilan Lettu Jeki melalui ini melalui disertasinya berjudul “Analisis Penilaian Tingkat Tremor Tangan Penembak Berdasarkan Aspek Pengalaman dalam Latihan Menembak”.
Baca Juga: Tim SAR Berhasil Evakuasi Korban Pesawat Smart Aviation dengan Helikopter Caracal TNI AU
“Lettu Jeki melalui penelitian ini, ia berhasil mengembangkan sebuah prototype alat yang dapat menganalisis tingkat tremor penembak, memungkinkan evaluasi ketenangan penembak saat bernafas, dan berpotensi meningkatkan akurasi dan ketepatan sasaran dalam proses latihan menembak prajurit TNI AD,” tulis keterangan Dispenad dikutip, Senin, (11/3).
Di balik pencapaiannya itu, terdapat kisah teladan perjuangan seorang prajurit Bintara TNI AD yang berasal dari keluarga kurang mampu asal pedalaman Sumatera, yang meniti karier dari bawah hingga saat ini. Dimana berbekal tekad yang kuat dan semangat pantang menyerah, ia berhasil meraih pendidikan tertinggi (Doktor Bidang Fisika), bahkan menjadi satu-satunya Doktor Bidang Fisika di TNI AD.
Baca Juga: KRI Radjiman Akan Sandar di Jakarta Pekan Ini Usai Kirim Bantuan Rakyat Palestina
“Prestasi ini diharapkan dapat membangkitkan semangat dan motivasi para prajurit TNI lainnya untuk berprestasi dan memupuk rasa percaya diri dalam membangun TNI di masa yang akan datang,” jelas keterangan Dispenad. (rr)