Sabtu, 12 April 2025

Latih Insting dan Strategi, Prajurit Taifib 2 Marinir Laksanakan Patroli Intai Tempur

Jakarta, IDM – Menjadi anggota Intai Amfibi (Taifib) Marinirย yang selalu siap diterjunkan ke medan tempur,ย menjadi kebanggaan tersendiri bagi seorang prajurit.

Keahlian pasukan elite TNI AL tersebut tentu tidak serta merta diraih tanpa adanya usaha untuk selalu berlatih dan mengasah insting tempurnya.

Baca Juga:ย Jalani Apel Pagi, Prajurit Resimen Armed Dapat Buku Pedoman Super Cepat Belajar Bahasa Inggris

Oleh sebab itu, Komandan Batalyon Intai Amfibi (Danyontaifib) 2 Marinir Mayor (Mar) Sandi Varikta, rutin menggelar latihan, seperti yang terlihat pada Selasa (16/1).

Prajurit Taifib 2 Marinir
(Foto: Dok. Pasmar 2)

Berada di Kesatrian Sutedi Senaputra Karangpilang Surabaya, prajurit Taifib 2 Marinir melaksanakan patroli intai tempur. Latihan ini bertujuan melatih kemampuan perorangan dan kerja sama tim, baik secara fisik maupun mental.

Baca Juga:ย Pangkoarmada II Minta Persiapan Personel dan Alutsista untuk Multilateral Naval Exercise MILAN 2024 di India

“Latihan ini diharapkan dapat membekali setiap prajurit Taifib Marinir secara profesionalisme mampu menjalankan setiap tugas,” ujar Sandi, dikutip dari keterangan Pasmar 2.

Pada kesempatan tersebut, Sandi juga menyampaikan kegiatan latihan yang dilaksanakan merupakan salah satu bentuk pembinaan kemampuan secara berkesinambungan sehingga kesiapan maupun profesionalisme prajurit Tri Media selalu terjaga. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer