Jakarta, IDM – Satgas Yonif Raider 321/GT Kostrad membuat taman belajar dan bermain โCakra Jawara” untuk anak-anak di Distrik Yigi, Kabupaten Nduga, Papua.
Dalam keterangan tertulis Satgas pada Selasa (3/1), Dansatgas Yonif Raider 321/GT Kostrad Letkol Inf Ricky J. Wuwung menyampaikan wahana taman bermain dan belajar sebagai bentuk kepedulian Satgas untuk bersama-sama memajukan kembali Distrik Yigi.
โSelain sebagai sarana belajar dan bermain dan bermain โCakra Jawaraโ ini juga sebagai sarana pendidikan nonformal bagi anak usia dini,โ ujar Dansatgas.
Hal ini pun dibenarkan oleh Danpos Yigi Lettu Inf Lukman Nurhuda bahwa ke depan akan menambah wahana bermain lainnya, mengingat taman belajar dan bermain โCakra Jawaraโ semakin hari semakin banyak dikunjungi, khususnya anak-anak.
Baca: Danpuspenerbad Laporkan Kondisi Alutsista kepada Menhan Prabowo
โNantinya Taman belajar dan bermain โCakra Jawaraโ ini akan kita tambah wahana bermain lainnya guna menarik perhatian anak-anak di Distrik Yigi ini. Walaupun dengan bahan dan peralatan seadanya itu tidak akan mengurangi keceriaan anak-anak di Kampung Yigi untuk tetap bermain disini. Harapannya adalah kebersamaan antara anggota Satgas dan masyarakat tetap terjaga,โ jelas Danpos Yigi. (rr)