Jakarta, IDM – Pesawat tempur Rafale dan pesawat angkut A-400M milik Angkatan Udara Prancis (French Air and Space Force-FASF) saat kegiatan joyflight di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta (12/9).
Kedatangan pesawat milik FASF tersebut merupakan bagian dari kegiatan kerja sama antara TNI Angkatan Udara (TNI AU) dengan AU Prancis yang bertajuk Misi Pegase โ22. Sebelum mendarat di Indonesia, pesawat-pesawat tersebut terlebih dahulu mengikuti latihan multinasional Pitch Black โ22 di Royal Australian Air Force (RAAF) Base, Australia.
Kehadiran Rafale dan A-400M di Indonesia kali ini menjadi menarik pasalnya kedua alat utama sistem persenjataan (alutsista) tersebut merupakan dua jenis pesawat yang menjadi โbuahโ diplomasi Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto dan akan memperkokoh kekuatan TNI AU. (IDY)