Jakarta, IDM – Direktorat Jenderal Kekuatan Pertahanan Kementerian Pertahanan (Ditjen Kuathan Kemhan) menggelar Rapat Koordinasi Ditjen Kuathan Kemhan TA. 2022 dengan tema โOptimalisasi Perencanaan Pengembangan Kekuatan Pertahanan Negaraโ.
Rakor ini diselenggarakan untuk meningkatkan sinergi dan koordinasi sebagai upaya tercapainya pembangunan kekuatan pertahanan negara.
Rakor Ditjen Kuathan Kemhan TA.2022 secara resmi dibuka dan dipimpin oleh Dirjen Kuathan Kemhan Laksda TNI Bambang Irwanto, yang didampingi Sekretaris Ditjen Kuathan Kemhan Brigjen TNI Totok Sugiharto, Selasa (15/3) di Kemhan, Jakarta.
Dalam sambutannya, Totok mengatakan bahwa guna tercapainya tugas pokok dan fungsi Ditjen Kuathan Kemhan yang telah terjabarkan dalam perumusan dan pelaksanaan, kebijakan dalam bentuk program kegiatan anggaran dan prosedur dalam bidang SDM, Material (Alpalhankam), Fasjas dan Kesehatan, dalam implementasinya memerlukan koordinasi, kolaborasi serta sinergitas kinerja dengan stake holder terkait, baik dari TNI maupun kementerian dan lembaga lainnya.
โMelalui Rakor ini, koordinasi dan kolaborasi serta sinergitas dalam pembangunan kekuatan pertahanan negara, diharapkan akan lebih mudah tercapai baik dalam tataran teknis, taktis maupun prosedurโ, kataTotok.
Lebih lanjut Totok menyampaikan bahwa ke depan ruang dinamika perubahan akan selalu berpotensi terjadi, khususnya pada tataran kebijakan yang akan berdampak pada tataran teknis, taktis dan prosedur. Di tengah โ tengah perubahan dinamika perubahan lingkungan strategis yang terjadi secara cepat tersebut, diperlukan kebijakan yang adaptif serta dinamis, untuk mendukung pencapaian tujuan dan sasaran yang telah ditentukan.
Karenanya, sangat penting untuk selalu meng-update dinamika yang ada dan segera melaksanakan adaptasi konstruktif, sehingga output, outcome, impact dan benefit kinerja organisasi tetap dapat mendukung penyelenggaraan pertahanan, termasuk pembentukan postur TNI.
โMenghadapi dinamika perubahan, maka pola adaptif thingking dan menajemen perubahan hendaklah menjadi satu konsep, yang harus dimiliki oleh setiap personel pengawak kinerja, baik dalam tataran pribadi maupun kolektifโ, tutup Totok.
Rakor Kuathan Kemhan TA.2022, dilaksanakan melalui dua metode yakni secara langsung terbatas dan virtual melalui video conference, serta dihadiri Pejabat Eselon II dan III di lingkungan Ditjen Kuathan Kemhan, kemudian beberapa pejabat dari Mabes TNI dan Mabes Angkatan, dengan menghadirkan dua narasumber, yakni Direktur Pengelolaan Kekayaan Negara dan Sistem Informasi Kementerian Keuangan Purnama T Sianturi dan Dirjakstrahan Ditjen Strahan Kemhan Brigjen TNI Oktaheru Ramsi. (Gin)