Minggu, 18 Mei 2025

TNI Turun Tangan Mediasi Konflik Antar Warga di Perbatasan RI-PNG

Jakarta, IDM – TNI dari Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 141/AYJP turun tangan mediasi konflik antar warga di Distrik Nambioman Mur, Kabupaten Mappi, Provinsi Papua Selatan, Rabu (4/9/2024).

Danpos Mur, Letda Inf Fadril Akbar mengatakan mediasi ini sebagai upaya untuk meredakan ketegangan yang timbul antara dua keluarga yang terlibat perselisihan.

Baca Juga: Mengenal RCWS, Sistem Kendali Tembak yang Dipasang di Panser Anoa

“Tim mediasi terdiri dari personel militer (Pos Mur) yang bertugas untuk memfasilitasi dialog antara pihak-pihak yang berselisih dan mencari solusi damai,” kata Fadril dikutip keterangan Pendam II/Sriwijaya.

Lanjutnya bahwa selama proses mediasi, anggota Pos Mur menyampaikan informasi tentang pentingnya penyelesaian konflik secara damai dan mengedepankan dialog sebagai langkah utama, selain itu juga memberikan nasehat tentang cara mengelola perbedaan pendapat dengan cara yang konstruktif.

Baca Juga: Inisiasi Prabowo, Maung MV3 Pope Mobile, Kendaraan Khusus Paus Fransiskus di Indonesia

“Mediasi ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan, harapan kami melalui dialog terbuka, kami dapat membantu menyelesaikan masalah ini dengan cara yang baik dan menghindari eskalasi lebih lanjut,” kata Fadril.

“Dengan mediasi ini, kedamaian di antara keluarga tersebut tetap terjaga sekaligus mencegah potensi konflik di masa depan serta dapat membangun hubungan yang harmonis di masyarakat,” pungkasnya. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Kapal Perang Fregat Italia ITS Antonio Marceglia Sandar di Jakarta

Kapal perang fregat Italia ITS Antonio Marceglia bersandar di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Kamis (15/5/). Kedatangan kapal ini merupakan bagian dari kampanye strategis untuk memperkuat kerja sama pertahanan di kawasan Indo-Pasifik, meningkatkan keamanan maritim, serta mendukung pengembangan kapasitas pertahanan.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer