TNI AD dari Kodam I/Bukit Barisan resmi mengubah bekas sarang narkoba di Emplasmen Kwala Mencirim, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, menjadi Daerah Latihan Militer Yonif 100/PS pada Kamis (16/1/2025). Langkah ini bertujuan mencegah lokasi tersebut kembali digunakan untuk aktivitas ilegal.