Komandan Titik Kuat Mamba Satgas Yonif 509 Letda Inf Cakra Paraera memimpin prajuritnya dalam patroli keamanan sekaligus menyapa warga di Kampung Mamba, Papua. Kegiatan ini juga sekaligus menciptakan rasa aman dengan masyarakat.
Satuan Tugas Yonif Raider 509 Kostrad memberikan wawasan kebangsaan untuk anak-anak Kampung Mamba, Distrik Sugapa yang sedang melintas di area Pos Koper (Kodim Persiapan).
Satgas Yonif Raider 509 Balawara Yudha Kostrad melaksanakan program borong hasil tani kerajinan tangan (Rosikata) milik warga Kampung Mamba, Distrik Sugapa, yang menjual produk kerajinan tangan kepada para prajurit.