Rabu, 12 Maret 2025

Sebanyak 348 PNS Putri TNI AD Lulus Pendidikan Komcad

Jakarta, IDM โ€“ Sebanyak 348 PNS dan PPPK putri TNI AD tahun 2025 lulus pendidikan Latihan Dasar Kemiliteran (Diklatsarmil) Komponen Cadangan (Komcad). Selain itu ada juga 148 orang PNS putra.

Upacara penutupan kelulusan ini dipimpin Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Rafael Granada Baay di Lapangan Candradimuka, Rindam Jaya, Kamis (27/2/2025).

Baca Juga: Hadiri ADMM Retreat di Malaysia, Menhan Sjafrie Berikan Pandangan Hadapi Tantangan di Masa Depan

Dilansir keterangan dari Pendam Jaya, para PNS dan PPPK TNI AD telah mengikuti pelatihan dasar kemiliteran selama kurang lebih satu bulan. Pelatihan ini merupakan bagian dari komitmen mereka dalam bela negara dan juga memperkuat pertahanan negara.

Rafael mengungkapkan penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi, ketangguhan, semangat dan kerja keras para peserta yang telah menyelesaikan pendidikan dengan baik.

โ€œKeterlibatan PNS dan PPPK dalam pendidikan Komcad bukan hanya untuk meningkatkan keterampilan fisik, tetapi juga untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap tugas negara. Peran PNS dan PPPK sangat strategis dalam berbagai aspek pertahanan dan keamanan serta dalam mendukung kebijakan negara di bidang ketahanan nasional,โ€ ujar Rafael.

Baca Juga: Bakamla Tetapkan Pokok Kebijakan dan Strategi Tahun 2025

Ia berharap dengan pelantihan ini para PNS dan PPPK di lingkungan TNI AD, menjadi teladan di lingkungan kerja dan masyarakat, serta selalu siap menjaga keutuhan, keamanan, dan stabilitas NKRI.

“Manfaatkan pengalaman pendidikan ini sebagai bekal berharga untuk terus berkontribusi kepada negara,โ€ tutup Rafael. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer