PTDI Teken Kerja Sama untuk Perluas Ekspor Pesawat ke Cina

Jakarta, IDM – PT Dirgantara Indonesia (PTDI) menandatangani dokumen Reseller Agreement dengan Linkfield Technologies untuk memperluas pasar ekspor ke Cina.

Momen penandatanganan dokumen yang digelar di PTDI, Bandung, Kamis (19/10) itu, dilakukan oleh Direktur Niaga, Teknologi & Pengembangan PTDI, Moh. Arif Faisal dengan Direktur Linkfield Technologies, Patrick Goh, dan disaksikan oleh Direktur Utama PTDI, Gita Amperiawan.

Baca Juga:ย Prajurit Yonko 464 Kopasgat Rampungkan TMMD ke-118 di Malang

Dalam kerja sama ini, Linkfield Technologies akan bertindak sebagai reseller untuk melakukan kegiatan pemasaran dan penjualan pesawat produksi PTDI, seperti CN235-220, NC212i dan N219, guna memenuhi kebutuhan pesawat militer dan komersial di wilayah Cina.

pesawat NC212i
Ilustrasi pesawat NC212i produksi PTDI. (Foto: Dok. Humas PTDI)

โ€œCina merupakan partner yang sangat baik terutama dari segi teknologi, kemampuan manufacturing dan ada potensi pasar yang besar. Kita akan kembangkan strategi bisnis bersama yang dimulai melalui kerja sama reseller dengan Linkfield Technologies,” ungkap Direktur Utama PTDI Gita Amperiawan dikutip dari keterangan Humas PTDI, Jumat (20/10).

“Dengan kerja sama ini, pengembangan teknologi maupun pasar pesawat N219 dapat kita push, sehingga nantinya N219 dapat menjadi produk yang high competitive di Cina. Hal ini juga menjadi tantangan kita ke depan untuk bisa meningkatkan kapasitas produksi N219. Bersama dengan Cina, kemampuan supply chain dan manufacturing-nya juga akan kita optimalkan untuk arah pengembangan N219 ke depan,โ€ sambung Gita.

Baca Juga: Lagi, KKB Serang Pekerja Puskesmas di Kabupaten Puncak, 1 Meninggal 2 Luka-luka

PTDI sebagai anggota Holding Defend ID terus berinovasi untuk mewujudkan hilirisasi, yang pada akhirnya dapat meningkatkan ekspor, tidak hanya dalam memproduksi alat pertahanan, tetapi juga produk pasar komersial.

Selain itu, kerja sama ini sekaligus menjadi wujud komitmen PTDI yang tidak hanya menghadirkan sosok industri penerbangan di tingkat global, tapi juga mendatangkan devisa dan multiplier economic effect. (yas)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer