Pangdam V/Brawijaya: Prajurit Merasa Terhormat dan Bangga Dikunjungi Menhan Prabowo

Jakarta, IDM – Panglima Kodam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf mengungkapkan rasa terima kasih atas kunjungan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto ke Kodam V/Brawijaya, Selasa, (14/2).

Farid mengatakan kunjungan ini merupakan suatu kebanggaan dan kehormatan tersendiri bagi prajurit di jajaran Kodam V/Brawijaya.

“Kami mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Letjen (Purn) Prabowo Subianto atas berkenannya mengunjungi Kodam V/Brawijaya dan telah memberikan bantuan Randis Motor serta dapat secara langsung bertatap muka dengan Babinsa,” kata Farid seperti dikutip dari keterangan resminya Penkodam Brawijaya V, Rabu, (15/2).

Acara tersebut diikuti oleh 2.200 Babinsa jajaran Kodam V/Brawijaya. Dalam arahanya, Menhan RI menyampaikan bahwa wilayah Jatim merupakan Barometer atau Rohnya Negara Indonesia, karena selain Jawa Timur mempunya letak geografi yang sangat startegis, terdapat pula pangkalan-pangkalan militer dan industri yang bernilai sangat strategis.

Baca: Kenang Ditempeleng Kolonel Mar (Purn.) Azwar Syam, Prabowo: Sosok yang Membentuk Pribadi Saya untuk Disiplin dan Jujur

“Prabowo menegaskan TNI harus bisa berdiri di atas kekuatannya sendiri sehingga perlu memberdayakan satuan Teritorial atau satuan kewilayahan, dan kedepannya satuan Kodim akan dibentuk sejumlah Kab/Kota yang ada di Indonesia dan Kodam akan dibangun sebanyak jumlah Provinsi yang ada di Indonesia. Sehingga kekuatan pertahanan kita semakin kuat, ditambah lagi dengan dibentuknya Batalyon Komponen Cadangan (Komcad) yang secara langsung dibawah komando kendali para Dandim sehingga akan menjadi tambahan kekuatan bagi TNI,” kata Farid.

Turut hadir, Kasdam V/Brawijaya, Irdam V/Brawijaya, Para Danrem, PJU Kodam V/Brawijaya, para Dandim jajaran Kodam V/Brawijaya dan para Danramil dari jajaran Kodim sewilayah Kota Surabaya, Kabupaten Gresik dan Kabupaten Sidoarjo. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Kapal Perang Fregat Italia ITS Antonio Marceglia Sandar di Jakarta

Kapal perang fregat Italia ITS Antonio Marceglia bersandar di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Kamis (15/5/). Kedatangan kapal ini merupakan bagian dari kampanye strategis untuk memperkuat kerja sama pertahanan di kawasan Indo-Pasifik, meningkatkan keamanan maritim, serta mendukung pengembangan kapasitas pertahanan.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer