Kamis, 3 April 2025

KSAU Terima Kunjungan CAF RSAF, Bahas Peningkatan Kerja Sama Angkatan Udara Indonesia-Singapura

Jakarta, IDM – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menerima kunjungan kehormatan (courtesy call) Chief of Air Force (CAF) Republic Singapore Air Force (RSAF), Major General Kelvin Khong Boon Leong di Mabesau, Cilangkap, Jakarta, Kamis (7/3).

Kedatangan Major General Kelvin Khong Boon Leong turut disambut dengan jajar kehormatan dan hadirnya sejumlah pejabat tinggi Mabesau, di antaranya Wakil KSAU Marsdya TNI Andyawan Martono serta Asintel KSAU Marsdya TNI Age Wiraksono.

Dilansir dari keterangan TNI AU, Jumat (8/3), kunjungan kali ini merupakan farewell visit sekaligus kesempatan bagi kedua pimpinan untuk membahas peningkatan hubungan kerja sama di antara angkatan udara Indonesia dan Singapura.

Baca Juga:ย Kerahkan Helikopter Super Puma, TNI AU Bantu Pelepasliaran Harimau Sumatera ke TN Gunung Leuser

Pada hari yang sama, CAF RSAF juga berkesempatan untuk bertemu dengan Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) M. Herindra di kantor Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, dengan didampingi oleh Wakil KSAU, Marsdya TNI Andyawan.

KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo
KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menerima kunjungan kehormatan CAF RSAF Major General Kelvin Khong Boon Leong di Mabesau, Cilangkap, Jakarta. (Foto: Dok. Instagram @militer.udara)

โ€œWamenhan mengapresiasi Major General Kelvin Khong Boon Leong yang terus membangun komunikasi baik dengan Indonesia khususnya Kemhan. Upaya meningkatkan kerja sama dengan Angkatan Udara Singapura dianggap lebih signifikan dengan ditandatanganinya perjanjian kerja sama pertahanan (Defense Cooperation Agreement/DCA),โ€ tulis TNI AU.

Herindra menambahkan, Kemhan RI berharap agar ke depannya akan lebih banyak digelar pertemuan teknis di antara TNI AU dan RSAF yang membahas tentang latihan gabungan.

Baca Juga:ย Lewati Tantangan di Kopassus, KSAD Terima Brevet Satgultor 81

โ€œDiharapkan latihan gabungan tersebut memungkinkan pertukaran pengalaman dan keahlian, serta mendorong pertumbuhan SDM bersama,โ€ pungkas Herindra.

Selain itu, kerja sama pertahanan yang erat di antara Indonesia dan Singapura, lanjut Wamenhan, dapat membawa manfaat positif bagi kedua negara, serta dalam upaya untuk meningkatkan stabilitas serta keamanan di kawasan. (yas)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer